0
Rate this :
{[["①","❶"],["②","❷"],["③","❸"],["④","❹"],["⑤","❺"]]}
ISIS telah mengekseskusi kurang dari 50 orang di Sirte
ISIS telah mengekseskusi kurang dari 50 orang di Sirte, Libya, dan menebara ketakutan kepada penduduk setempat | (Istimewa)

NEW YORK, TerasINHIL - Lembaga hak asasi internasional, Human Rights Watch (HRW) mengatakan, sejak bulan Februari 2015 ISIS telah mengeksekusi 49 orang di Sirte, Libya. Jumlah itu mencakup 21 Kristen Koptik yang dipenggal ISIS pada tahun lalu.

Hal tersebut tertuang dalam laporan terbaru lembaga yang berbasis di New York, Amerika Serikat (AS) itu. Laporan tersebut juga memuat hasil wawancanra HRW dengan 45 mantan warga Sirte. Mereka mengaku hidup dalam keadaan ketakutan selama berada di Sirte.

"Seolah-olah pemancungan dan menembak musuh dirasa belum cukup, ISIS menyebabkan penderitaan yang mengerikan di Sirte, bahkan bagi umat Islam yang mengikuti aturan. Sementara perhatian dunia terfokus pada kekejaman di Suriah dan Irak, ISIS semakin jauh melakukan pembunuhan di Libya," kata peneliti HRW, Letta Tayler, dikutip dari CNN, Rabu (18/5/2016).

Dari jumlah korban itu, dua orang tua dituduh telah melakukan ilmu sihir dan dipenggal di depan umum pada bulan Oktober lalu. "Mereka mendorong orang-orang untuk menonton. Ketika pria besar (algojo) menyelesaikan pekerjaannya, ia mengangkat kepala (korban eksekusi) untuk diperlihatkan kepada orang banyak," ungkap salah seorang warga kepada HRW.

Dikatakan dalam laporan itu, banyak dari mereka yang dieksekusi di depan umum ditembak di kepala. Sedangkan mereka yang dituduh menjadi mata-mata, setelah tewas digantung di tiang bangunan selama beberapa hari.

Laporan itu juga menyatakan, ISIS mempunyai daftar dari 130 nama-nama musuh yang harus dihadirkan di persidangan di Sirte. Banyak dari mereka yang masuk dalam daftar itu tewas ditembak.


VIA : http://international.sindonews.com
ISIS Eksekusi Hampir 50 Orang di Libya

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Anda Baru Saja Membaca Artikel yang berjudul ISIS Eksekusi Hampir 50 Orang di Libya


Jangan lupa di share .....!!! ISIS Eksekusi Hampir 50 Orang di Libya

Post a Comment

 
Top